Apa manfaat menggunakan aplikasi belajar online?

Gambar beberapa orang sedang mengerjakan sesuatu

Hai sobat beda! Aplikasi Pembelajaran online adalah platform digital yang dirancang untuk berselancar di dunia pendidikan. Tak bisa di pungkiri, penggunaan platform digital tersebut di dalam dunia pendidikan dari tahun ke tahun kian meningkat jumlahnya. Pengguna aplikasi pembelajaran online ini mengalami peningkatan yang signifikan pada masa pandemi COVID-19, bukan hanya di Indonesia, namun di seluruh dunia. Banyak pelajar dari jenjang pendidikan dasar, menengah, hingga perguruan tinggi menggunakan platform digital untuk terhubung dengan guru atau dosen.

Aplikasi pembelajaran online saat ini sudah memiliki banyak fasilitas yang memadai, sehingga tak sedikit orang yang menggunakannya sebagai alat untuk membantu proses belajar di luar lingkup lembaga pendidikan formal seperti sekolah. Selain itu, dalam praktik penggunaannya, terdapat banyak manfaat yang berdampak positif terhadap perkembangan belajar seseorang, termasuk:

1. Akses yang Fleksibel

Aplikasi pembelajarn online memungkinkan penggunannya untuk memilki akses pembelajaran yang fleksibel, di mana pengguna dapat belajar kapan saja dan dimana saja sesuai dengan kebutuhan mereka. Hal ini membuat pengguna merasa memiliki kontrol penuh terhadap proses pembelajaran mereka. Selain itu, dengan menggunakan aplikasi pembelajaran online juga memungkinkan pengguna untuk bisa menyesuaikan dengan gaya belajar individu yang lebih intensif dan ekslusif.

2. Materi Pembelajaran yang Diverifikasi

Aplikasi pembelajaran online menyediakan materi pembelajaran yang meliputi berbagai topik dan subjek. Pengguna aplikasi pembelajaran online dimanjakan dengan kelengkapan materi yang tentunya materi-materi yang ada di dalam aplikasi sudah terverifikasi oleh ahlinya sehingga tak perlu diragukan lagi keakuratannya. Penyampaian materi dalam aplikasi pembelajaran online menggunakan berbagai format seperti teks, gambar, video, atau audio. Hal ini sangat memabntu memperkaya pengalaman belajar dan memfasilitasi pemahaman yang lebih baik.

3. Interaktif dan Menarik

Aplikasi pembelajaran online menyajikan konten pembelajaran dengan cara yang interaktif dan menraik. Dengan tersedianya berbagai fitur seperti video pembelajaran, animasi, simulasi, atau permainan edukatif yang memungkinkan siswa untuk selalu terlibat dan membuat proses belajar menjadi menyenangkan. 

4. Latihan dan Ujian yang Terukur

Aplikasi pembelajaran online sering menyertakan latihan soal dan ujian yang membantu penggunanya untuk menguji pemahaman mereka tentang topik atau materi yang telah di ajarkan melalu materi pembelajaran yang sudah tersedia di aplikasi. Melalui latihan dan ujian yang terukur dan saran yang diberikan secara instan, pengguna dapat melihat perkembangan mereka, mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan, dan mengembangkan keterampilan belajar mandiri. Pengguna juga bisa dengan bebas menentukan porsi belajar mereka karena dengan adanya latihan dan ujian terukur, mereka bisa memonitor proses pembelajarannya.

5. Dukungan dan Bimbingan Tambahan

Dalam hal ini, beberapa aplikasi pembelajaran online menyediakan layanan tutor atau mentor online yang bisa mendukung dan membantu perjalanan belajar mereka. Pengguna bisa terhubung dengan para tutor atau mentor online ini  melalui pesan teks atau obrolan video untuk mendapatkan bimbingan tambahan dalam pemahaman dan pemecahan masalah yang ada selama proses pembelajaran.

6. Pelacakan Kemajuan

Layaknya raport, aplikasi pembelajaran online juga menyediakan fitur yang bisa melacak perkembangan penggunanya. Hal tersebut memungkinkan pengguna dan guru/talent untuk memantau perkembangan belajar. Dengan informasi ini pengguna bisa melihat pencapaian mereka, mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan, serta membuat rencana pembelajaran yang lebih baik kedepannya.

7. Kolaborasi dan Koneksi

Beberapa aplikasi pembelajaran online memungkinkan penggunanya untuk berkolaborasi dengan sesama pengguna atau dengan komunitas pembelajaran lainnya melalui berbagai media sosial atau aplikasi pembelajaran online itu sendiri. Hal tersebut membantu membangun koneksi, berbagi pengetahuan, dan mengembangkan keterampilan sosial penggunanya.

Melalui manfaat-manfaat ini, aplikasi pembelajaran online dapat mendukung proses pembelajaran para penggunnya dengan cara yang efektif, interaktif, dan terukur. Para penggunanya dimanjakan oleh berbagai fitur pendukung yang ada di dalam aplikasi sehingga pengguna bisa leluasa menentukan porsi dan rencana belajar mereka. Namun, tetap penting untuk mencari aplikasi yang berkualitas, relevan dengan kebutuhan belajar, dan sesuai dengan kurikulum yang berlaku.


Itulah beberapa manfaat dalam menggunakan aplikasi pembelajaran online. Sobat beda juga bisa memberi saran atau dukungan melalui kolom komentar supaya blog ini bisa lebih baik lagi kedepannya. Terimakasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kunci Sukses Teknik Kimia: Basic Skill untuk Sekarang dan Masa Depan

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Teknik Industri Beserta Gajinya

Mahasiswa Teknik Kimia: Seni Berpikir Mahasiswa